25 Jul 2010

Joe Cole Masuk Deretan Transfer Bosman Terbaik

SUKSES Liverpoool yang mendapatkan Joe Cole dianggap sebagai satu di antara sepuluh transfer Bosman terbaik sepanjang sejarah sepak bola dunia. Lalu, siapa saja sembilan transfer Bosman lainnya?


Berikut daftar klub yang sukses mendapatkan pemain lewat transfer Bosman sebagaimana dilansir AFP.

1. Mathieu Flamini (Arsenal ke AC Milan pada 2008)

Kolaborasi apiknya bersama Cesc Fabregas pada musim 2007-2008 memberikan Arsenal musim fantastis kala itu. Yang menarik, Milan merupakan klub yang dieliminasi Arsenal di babak 16 besar Liga Champions musim itu.

2. David Beckham (Real Madrid ke LA Galaxy pada 2007)

Keputusannya menyeberang ke Liga Sepak Bola AS (MLS) menjadi buah bibir media seantero dunia. Bagaimana tidak, secara kualitas, mantan bintang Manchester United itu sebenarnya masih layak bermain di pentas Eropa.

3. Javier Saviola (Barcelona ke Real Madrid pada 2007)

Tidak banyak pemain yang bisa mengenakan kostum dua klub musuh bebuyutan seperti Barcelona dan Real Madrid, apalagi lewat transfer Bosman. Karirnya memang tidak bersinar di Liga Primera Spanyol. Tapi, dia telah menemukan "rumah baru" di Benfica sejak tahun lalu.

4. Michael Ballack (Bayern Munchen ke Chelsea pada 2006)

Sama dengan Joe Cole, Ballack menjadi "komoditas" paling diburu oleh klub-klub top Eropa saat Piala Dunia 2006. Ballack akhirnya memilih Chelsea dan menuai sukses selama empat tahun terakhir berada di Stamford Bridge. Ballack pun meninggalkan Chelsea menuju Bayer Leverkusen akhir bulan lalu dengan transfer Bosman.

5. Esteban Cambiasso (Real Madrid ke Inter Milan pada 2004)

Real mungkin menyesali keputusan melepas Cambiasso ke Inter tanpa kompensasi apa pun enam tahun lalu. Divonis karirnya sudah habis, Cambiasso justru mereguk cerita indah bersama Inter, termasuk mengantarkan Nerazzurri (sebutan Inter) meraih tiga gelar musim lalu. 6. Henrik Larsson (Glasgow Celtic ke Barcelona pada 2004)

Legenda Swedia ini seperti dewa selama tujuh tahun membela Celtic. Karena itu, banyak fans Celtic yang bersedih kala dia pindah ke Barcelona. Di Barcelona, Larsson menjadi pemain penting kala klub Catalan itu memenangi Liga Champions 2006. Dua assist-nya menghasilkan dua gol yang membuat Barcelona balik menang 2-1 atas Arsenal.

7. Sol Campbell (Tottenham Hotspur ke Arsenal pada 2001)

Inilah transfer paling kontroversial di Premier League. Campbell yang dianggap sebagai ikon Tottenham justru bergabung dengan Arsenal yang notabene rival satu kota. Tapi, keputusan Campbell membela Arsenal sangat tepat karena dia berhasil menorehkan gelar yang tidak pernah didapatnya bersama Tottenham.

8. Steve McManaman (Liverpool ke Real Madrid pada 1999)

Namanya sangat identik dengan Liverpool. Namun, sembilan tahun tanpa gelar bersama Liverpool memaksa pemain yang akrab disapa Macca itu menuju Real. Empat tahun bersama klub ibu kota Spanyol tersebut, Macca meraih dua trofi Liga Primera dan dua gelar Liga Champions.

9. Edgar Davids (Ajax Amsterdam ke AC Milan pada 1996)

Disebut sebagai salah seorang gelandang bertahan terbaik di muka bumi ini. Milan sangat beruntung ketika mendapatkannya dari Ajax secara gratis. Tapi, karirnya di Milan memang bak bencana sehingga dia hanya bertahan satu musim. Dia baru mereguk sukses saat hengkang ke Juventus.

Sumber : http://www.jawapos.co.id/sportivo/index.php?act=detail&nid=146540

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bagaimanakah tanggapan Anda tentang hal ini.
Silahkan menuliskan komentar Anda pada opsi Nama/URL, lalu tulis nama anda dan URL blog/website anda pada kotak yang tersedia.

Jika anda tidak punya blog/website, kolom URL boleh dikosongi.