5 Jul 2010

Gerard Inginkan Teknologi di Sepakbola

Tidak disahkannya gol Frank Lampard saat Inggris ditekuk Jerman di babak 16 besar Piala Dunia 2010 masih membuat Steven Gerrard meradang. Kapten The Three Lions itu menyayangkan keputusan tersebut.

Menurut Gerrard, FIFA harusnya mempertimbangkan, bahkan menggunakan teknologi di sepakbola di Piala Dunia sehingga insiden semacam itu tidak terjadi. Gerrard juga menilai FIFA harusnya menggunakan alat bantu minimalis seperti asisten tambahan, seperti yang sudah dilakukan di Liga Europa.

"Sistem itu sukses bukan. Mengapa tidak menggunakan sistem yang sama di Piala Dunia? tandas Gerrard kepada The Mail.

"Jika saja ada hakim garis di belakang gawang Jerman, mungkin Inggris masih bisa berada di Piala Dunia."

"FIFA harus mempertimbangkannya karena apa yang terjadi terhadap kami sangatlah menakutkan. Apa yang sudah terjadi tidaklah baik. Pendapat saya, teknologi gawang harus diperkenalkan dan saya tahu bukan saya saja yang berpikir demikian.

Sumber : goal.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bagaimanakah tanggapan Anda tentang hal ini.
Silahkan menuliskan komentar Anda pada opsi Nama/URL, lalu tulis nama anda dan URL blog/website anda pada kotak yang tersedia.

Jika anda tidak punya blog/website, kolom URL boleh dikosongi.